WAXING yang AMAN

haii..
jumpa lagi..kali ini aku akan membahas tentang WAXING,,dijamin seru n menarik deh...(^_^)

Add caption
Menghilangkan bulu dengan cara waxing kini makin populer,walaupun tak seratus persen aman. Apa saja rambu-rambunya??????

DON'T WAXING, IF.....


  • Memiliki kulit sensitif. Dalam keluarga memiliki riwayat alergi. Kulit jadi rentan iritasi, baik akibat gesekan maupun bahan kimia. Sebaiknya tidak melakukan waxing di daerah sensitif, seperti ketiak, kemaluan, n wajah. Tanda awalnya, cobalah mengingat, apakah kulit sering gatal dan kemerahan karena konsumsi zat tertentu ??
  • Memiliki bakat ingrown hair. Bulu yang tumbuh keluar, lalu tumbuh masuk lagi, atau tumbuh menyamping. Waxing akan memicu terjadinya ingrown hair pada saat bulu baru tumbuh kembali.
  • Kulit kadang terluka atau lecet , rash (kemerahan), infeksi, bisul, terbakar sinar matahari atau baru saja melakukan perawatan peeling (pengelupasan kulit). Waxing dapat membuat kulit lebih terluka.
  • Sakit serius dan sedang hamil. Sebaiknya berkonsultasi dulu dengan dokter umum atau ginekolog, untuk memastikan tak ada efek buruk waxing yang memperparah sakit atau menggangu kesehatan kehamilan
PERHATIKAN YANG INI.....before WAXING


  • Lakukan seminggu setelah menstruasi, yakni saat kulit paling tidak sensitif. Ini adalah saat yang tepat untuk menjalani waxing. Jangan melakukan sebelum dan beberapa hari sesudah menstruasi, karena saat itulah kulit paling sensitif.
  • Hindari konsumsi alkohol, nikotin, dan kafein sebelum waxing, karena ketiganya membuat kulit lebih sensitif.
  • Mandi dan bersihkan badan sebelum waxing. Pastikan pula daerah yang akan di-wax diolesi obat antiseptik terlebih dahulu.
  • Tes alergi. Cobalah dulu, apakah kamu alergi terhadap produk cairan waxing. Jika melakukan hot wax, pastikan panasnya tak akan membakar kulit.
  • Hindari panas yang berlebihan, 24 jam setelah waxing, seperti mandi air panas, berjemur matahari, dan mandi uap.
  • Hindari memakai tabit surya, parfum, deodoran dan tata rias pada area waxing. Hanya produk afterwax yang memberi rasa nyaman, yang boleh kamu oleskan.
  • Jangan berenang di laut dan di kolam renang berkaporit agar tak terjadi iritasi.
  • Jangan melakukan lulur, pijat menggunakan minyak, body wrap, serta tindakan lainnya yang mencederai kulit secara fisik, minimal seminggu setelah waxing....
ok ladies...ada baik tidaknya Waxing bukan....????
so jangan takut ea buat waxing.

salam cantik
life so fun so happy..(^_^)
Read Comments
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "WAXING yang AMAN"

Posting Komentar